PENINGKATAN HASIL PRODUKSI MASKER PADA UKM HAMDALAH MELALUI DIGITAL MARKETING

Basit, Abdul and Kasdriyanto, Didit Yulian and Mufidah, Nastiti and Izzuddin, Ahmad and Dahlianti, Sheilla Fitri (2022) PENINGKATAN HASIL PRODUKSI MASKER PADA UKM HAMDALAH MELALUI DIGITAL MARKETING. Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarkat, IKIP Siliwangi, Indonesia.

This is the latest version of this item.

[img]
Preview
Text
PENINGKATAN HASIL PRODUKSI MASKER PADA UKM HAMDALAH MELALUI DIGITAL MARKETING.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: https://www.journal.ikipsiliwangi.ac.id/index.php/...

Abstract

Keberadaan virus Covid 19 menyebabkan sendi-sendi kehidupan porak-poranda. Banyak masyarakat memiliki kekhawatiran dan ketakutan dengan keberadaannya. Seluruh masyarakat terdampak dengan adanya Covid 19. Salah satu usaha bidang masyarakat yang terdampak adalah hasil produksi dari usaha kelompok kecil dan menengah (UMKM), salah satunya seperti yang terjadi pada UKM Hamdalah. Keberadaan Covid 19 membuat UKM Hamdalah memutar otak kemudian muncul ide dan gagasan untuk membuat masker dari kain perca (kain sisa). Hal ini bertujuan untuk memaksimalkan kain perca yang sudah tidak digunakan dan diproses dengan nilai jual tinggi. Hasil produksi masker milik UKM Hamdalah ini mampu memproduksi hingga 500 buah masker per hari. Jenis pemasaran bisa langsung ke tempat UKM Hamdalah (offline) yang terletak di Jalan Sunan Ampel Kelurahan Jrebeng Lor Kecamatan Kedopok Kota Proboinggo. Disamping itu, pemasaran dilakukan melalui online dengan memanfaatkan marketing digital yang dibuat oleh kelompok mahasiswa KKN Kec. Kedopok Kota Probolinggo. Keberadaan kelompok mahasiswa KKN Kec. Kedopok Kota Probolinggo dirasakan oleh masyarakat Kedopok dan sekitarnya seperti yang dialami oleh UKM Hamdalah ini. Hasil produksi penjualan yang semula hanya bersifat menunggu konsumen datang ke tempat mitra, omset penjualan kemudian naik cukup signifikan dengan adanya peran sosial media yang dimanfaatkan untuk penjualan masker ini.

Item Type: Other
Subjects: Fakultas Teknik
Divisions: Teknik Elektro
Depositing User: Ahmad izzuddin
Date Deposited: 03 Apr 2023 03:22
Last Modified: 03 Apr 2023 03:22
URI: http://repository.upm.ac.id/id/eprint/3564

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item