EVALUASI POTENSI DESA ANDUNG BIRU SEBAGAI DESA WISATA (Studi pada Desa Andung Biru Kec. Tiris Kab. Probolinggo)

AGUSTIN, DEWI RIMA (2018) EVALUASI POTENSI DESA ANDUNG BIRU SEBAGAI DESA WISATA (Studi pada Desa Andung Biru Kec. Tiris Kab. Probolinggo). Skripsi thesis, Universitas Panca Marga.

[img]
Preview
Text
1. COVER SKRIPSI DEWI RIMA AGUSTI.pdf

Download (78kB) | Preview
[img] Text
7. DAFTAR ISI DEWI RIMA AGUSTI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (104kB)
[img]
Preview
Text
11. HALAMAN ABSTRAK DEWI RIMA AGUSTI.pdf

Download (34kB) | Preview
[img] Text
12. BAB 1 DEWI RIMA AGUSTI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (292kB)
[img] Text
13. BAB 2 DEWI RIMA AGUSTI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (319kB)
[img] Text
14. BAB 3 DEWI RIMA AGUSTI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (177kB)
[img] Text
15. BAB 4 DEWI RIMA AGUSTI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (466kB)
[img] Text
16. BAB 5 DEWI RIMA AGUSTI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (149kB)
[img] Text
17. DAFTAR PUSTAKA DEWI RIMA AGUSTI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (34kB)

Abstract

Kabupaten Probolinggo merupakan salah satu kabupaten di Jawa Timur yang kaya akan potensi alam yang terdapat di beberapa desa, salah satunya adalah Desa Andung Biru. Di Desa Andung Biru terdapat beberapa potensi alam yang dapat dijadikan sebagai objek wisata, dan mempunyai nilai potensial untuk dikembangkan menjadi salah satu wisata andalan Kabupaten Probolinggo. Oleh karena itu, perlu upaya pengembangan yang terus dilakukan dan terarah pada perbaikan sarana dan prasarana, pengembangan daya tarik wisata, peningkatan aktivitas promosi wisata, peningkatan aktivitas pemasaran produk khas desa serta peningkatan peran serta masyarakat tentunya. Untuk mewujudkan hal itu diperlukan dukungan dari segala arah dan lapisan, mulai dari pihak pemerintah, swasta dan peranan dari masyarakat desa yang bersangkutan. Dengan adanya peran aktif dari masyarakat maka masyarakat akan dapat merasakan manfaat dari adanya potensi alam yang ada di Desa Andung Biru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis adanya potensi alam di desa yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk lebih meningkatkan taraf hidupnya melalui konsep pengembangan dan pengenalan desa wisata yang termasuk dalam sektor pariwisata. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data ini menggunakan metode pengumpulan data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah berdasarkan teori pertumbuhan ekonomi menurut Frederich List (1789-1846) yang dikenal dengan teori tangga, yang menurutnya tahapan pertumbuhan ekonomi melalui beberapa masa, mulai dari masa berburu dan mengembara, masa beternak dan bertanam, masa bertani dan kerajinan, masa kerajinan industri dan perdagangan. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Desa Andung Biru layak dan pantas untuk dijadikan objek wisata andalan karena, desa ini memilki potensi yang dapat digunakan sebagai dorongan atau menjadi penyebab tumbuhnya perekonomian yang lebih baik bagi masyarakat. Tentunya dengan bantuan dari pihak-pihak terkait seperti pemerintah dan pihak lainnya. Dengan adanya potensi alam yang ada diharapkan dapat menyadarkan masyarakat desa bahwa potensi tersebut jika diolah dan dikembangkan dengan baik akan menciptakan dan meningkatkan taraf hidupnya mulai dari perekonomian, pengetahuan dan teknologinya.

Item Type: Thesis ( Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Potensi Desa, objek wisata
Subjects: Fakultas Sosial dan Ilmu Politik
Divisions: Administrasi Publik
Depositing User: Admin Perpustakaan
Date Deposited: 20 Jan 2025 06:19
Last Modified: 20 Jan 2025 06:19
URI: http://repository.upm.ac.id/id/eprint/5080

Actions (login required)

View Item View Item