Efektivitas Penerapan Fingerprint Dalam Meningkatkan Kedisiplinan Pegawai (Studi Pada Dinas Sosial Kota Probolinggo

Pertiwi, Dewi Mutiara (2018) Efektivitas Penerapan Fingerprint Dalam Meningkatkan Kedisiplinan Pegawai (Studi Pada Dinas Sosial Kota Probolinggo. Skripsi thesis, Universitas Panca Marga Probolinggo.

[img]
Preview
Text
COVER SKRIPSI DEWI MUTIARA PERTIWI.pdf

Download (240kB) | Preview
[img] Text
DAFTAR ISI DEWI MUTIARA PERTIWI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (157kB)
[img]
Preview
Text
RINGKASAN DEWI MUTIARA PERTIWI.pdf

Download (154kB) | Preview
[img] Text
BAB I DEWI MUTIARA PERTIWI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (368kB)
[img] Text
BAB II DEWI MUTIARA PERTIWI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (542kB)
[img] Text
BAB III DEWI MUTIARA PERTIWI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (305kB)
[img] Text
BAB IV DEWI MUTIARA PERTIWI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (702kB)
[img] Text
BAB V DEWI MUTIARA PERTIWI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (156kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA DEWI MUTIARA PERTIWI.pdf
Restricted to perpustakaan UPM

Download (156kB)

Abstract

Pemerintah Kota Probolinggo melalui Perwali No. 31 tahun 2016 tentang Pelaksanaan Jam Kerja Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kota Probolinggo mengamanatkan kepada semua SKPD untuk menerapkan fingerprint, tak terkecuali bagi Dinas Sosial Kota Probolinggo. Melalui fingerprint, diharapkan kinerja dan prestasi pegawai dapat meningkat. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui dan mendiskripsikan fungsi penerapan fingerprint bagi Dinas Sosial Kota Probolinggo serta sejauh mana efektivitas penerapan fingerprint dalam meningkatkan disiplin pegawai di Dinas Sosial Kota Probolinggo. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif sedangkan pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah menurut Miles dan Huberman. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa fungsi penerapan fingerprint bagi dapat dilihat dari maksimalnya 5 (lima) fungsi fingerprint antara lain fungsi menangkap (capture) yakni proses registrasi atau pendaftaran sidik jari bagi PNS sebagai data masukan, fungsi mengolah (processing) yakni proses pengolahan data dimulai dari menempatkan sidik jari pada scanner hingga menghasilkan data log transaksi, fungsi menghasilkan (generating) yakni proses pengelolaan informasi hingga dihasilkan laporan absen fingerprint pegawai, fungsi menyimpan (storage) yakni secara teknis dimana fingerprint dapat menyimpan record atau pola sidik jari pegawai di dalam memory mesin dan secara operasional dimana penyimpanan dilakukan melalui kegiatan pengarsipan dalam bentuk hardcopy dan softcopy, fungsi mencari kembali (retrival) yakni proses pencarian data jika diperlukan pada waktu tertentu. Penerapan fingerprint di Dinas Sosial Kota Probolinggo cukup efektif membina kebiasaan sebagian pegawai untuk berdisiplin dalam hal kedatangan dan kepulangan namun belum memberikan dampak terlalu jauh bagi peningkatan disiplin pegawai secara total, karena masih didapati pegawai yang terlambat, sering pulang lebih awal, bersantai di lobby, mendahului waktu istirahat dan kembali dari istirahat tidak tepat pada jam yang telah ditentukan. Diharapkan upaya pendisiplinan pegawai lebih ketat melalui pengawasan langsung oleh Kepala Dinas secara rutin dengan memaksimalkan PP no 53 tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai, pendampingan fingerprint dengan penggunaan teknologi seperti CCTV online yang terhubung dengan smarthphone Kepala Dinas, dan segera diberlakukan sistem online sehingga pengawasan melalui Badan Kepegawaian Daerah lebih real time.

Item Type: Thesis ( Skripsi)
Uncontrolled Keywords: efektivitas, fingerprint, disiplin pegawai
Subjects: Fakultas Sosial dan Ilmu Politik
Divisions: Administrasi Publik
Depositing User: Admin Perpustakaan
Date Deposited: 26 Apr 2019 06:00
Last Modified: 26 Apr 2019 06:00
URI: http://repository.upm.ac.id/id/eprint/231

Actions (login required)

View Item View Item