ANALISIS STRATEGI BERSAING PADA HOTEL TAMPIARTO PLAZA KOTA PROBOLINGGO DALAM PERSAINGAN INDUSTRI

SARI, BULAN (2022) ANALISIS STRATEGI BERSAING PADA HOTEL TAMPIARTO PLAZA KOTA PROBOLINGGO DALAM PERSAINGAN INDUSTRI. Skripsi thesis, Universitas Panca Marga.

[img]
Preview
Text
COVER SKRIPSI BULAN SARI.pdf

Download (29kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI BULAN SARI.pdf

Download (164kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK BULAN SARI.pdf

Download (133kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I BULAN SARI.pdf

Download (160kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II BULAN SARI.pdf

Download (320kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III BULAN SARI.pdf

Download (258kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV BULAN SARI.pdf

Download (491kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V BULAN SARI.pdf

Download (89kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA BULAN SARI.pdf

Download (156kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SURAT KETERANGAN BEBAS PLAGIASI.pdf

Download (295kB) | Preview

Abstract

Penelitian dilakukan di Hotel Tampiarto Kota Probolinggo dengan tujuan untuk mengetahui strategi bersaing yang tepat untuk diterapkan oleh Hotel Tampiarto Kota Probolinggo dalam menghadapi persaingan industri perhotelan di Kota probolinggo. Hotel Tampiarto merupakan salah satu Hotel di Kota Probolinggo berkembangnya sebuah usaha dan penginapan, oleh sebab itu banyak sekali pendatang baru yang berlomba untuk terjun di usaha tersebut, sehingga membuat persaingan industri menjadi lebih ketat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan strategi bersaing yang tepat untuk Hotel Tampiarto Plaza Kota Probolinggo dalam menghadapi persaingan industri. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dimana data diperoleh dengan melakukan wawancara dan observasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan Resource Based View, sedangkan untuk menganalisis lingkungan Porter’s Five Forces untuk menganalisis lingkungan eksternal dan dirumuskan ke dalam matriks SWOT. Hasil dari pendekatan Resource Based View yaitu Hotel Tampiarto memiliki kekuatan dalam hal hak penuh atas hotel, lokasi yang strategis dan citra perusahaan yang cukup baik dan pelayanan yang baik. Serta kelemahan dalam hal fasilitas yang standart dan tanggung jawab sosial. Dari pendekatan Porter’s Five Forces diketahui suatu hal yang menjadikan peluang, yaitu tingkat loyalitas, potensi pesaing, kerja sama antar perusahaan serta promosi perusahaan, serta yang menjadi ancaman seperti jumlah pesaing yang banyak dan persaingan produk pengganti. Kemudian dianalisis menggunakan Matriks SWOT maka ditentukanlah strategi bersaing untuk Hotel Tampiarto adalah strategi intensif dan strategi diversifikasi.

Item Type: Thesis ( Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Strategi Bersaing, Resource Based View, Porter’s Five Forces, dan Matriks SWOT
Subjects: Fakultas Ekonomi
Divisions: Manajemen
Depositing User: Admin Perpustakaan
Date Deposited: 01 Dec 2023 03:38
Last Modified: 01 Dec 2023 03:38
URI: http://repository.upm.ac.id/id/eprint/4086

Actions (login required)

View Item View Item